Kamis, 30 April 2009

Buku Kewirausahaan SMK/MAK Terbaru





Buku Kewirausahaan ini disusun berdasarkan Kurikulum Standar Isi untuk SMK/MAK. Diharapkan dengan terbitnya buku ini bisa membuka cakrawala baru dalam pembelajaran kewirausahaan di sekulah, terutama SMK/MAK. Meskipun juga tidak menutup kemungkinan bisa bermanfaat untuk dipelajari oleh masyarakat umum yg berminat meniti jalan kewirausahaan dari langkah nol sampai berhasil. Buku ini isinya dipastikan sangat berbeda dng buku pelajaran kewirausahaan yg telah beredar di pasaran. Untuk memastikan hal ini anda bisa mencermati kontennya di daftar isi. Sebagai pelengkap pembelajaran, buku ini dilengkapi dengan buku Pegangan Guru yg berisi : Silabus, RPP, dan kunci jawaban soal-soal evaluasi kompetensi.
Siapapun anda yg berminat meniti jalan wirausaha untuk jalur hidupnya, maka wajib memiliki, mempelajari, dan melakukan atas isi buku ini. Yang berminat silahkan hubungi Purwo Sutanto via email di mellu539@yahoo.co.id or HP. 08122981921

Karya Daur Ulang by SMIP JAWIS



Gambar di atas adalah benda-benda kerajinan yg dibuat oleh siswa-siswa SMK Jayawisata Surakarta, dalam Uji Praktik IPA tahun 2009. Benda-benda itu dibuat menggunakan bahan kertas bekas (daur ulang kertas). Benda kerajinan tersebut belum sepenuhnya di finishing, sehingga tampilannya masih kurang artistik. Dengan kemampuan memanfaatkan kertas bekas menjadi benda yg bernilai (artistik, ekonomi dan ekologis)diharapkan suatu saat nanti para alumni SMK Jawis bisa berwirausaha yg lebih ramah lingkungan.