Selasa, 14 Juni 2011

RPP IPA SMK XIIA

RENCANA PELAKSANAAN PEMELAJARAN


 

Sekolah    : SMK Jayawisata Surakarta

Mata Pelajaran     : Ilmu Pengetahuan Alam

Kelas/Semester     : XII/Gasal

Pemelajaran 1    : Ekosistem

Alokasi Waktu     : 4 jam teori (2 x 45 menit) , 1 jam praktik (2 x 45 menit).


 

Standar Kompetensi : Memahami komponen ekosistem serta peranan manusia dalam menjaga keseimbangan lingkungan dan AMDAL


 

Kompetensi Dasar    : Mengidentifikasi komponen ekosistem


 

Indikator :

  1. Komponen-komponen ekosistem diidentifikasi berdasarkan lingkungan sekitar
  2. Komponen biotik dan abiotik diidentifikasi berdasarkan fungsinya.


 

Tujuan Pemelajaran :

Setelah menyelesaikan kegiatan pembelajaran ini, siswa diharapkan bisa :

  1. Menjelaskan pengertian ekologi dengan benar.
  2. Mengidentifikasi komponen-komponen ekosistem berdasarkan lingkungan sekitar.
  3. Mengidentifikasi komponen biotik dan abiotik berdasarkan fungsinya.


     

    Materi Pemelajaran :

  4. Ekologi
  5. Komponen Ekosistem
  6. Macam-Macam Ekosistem


 

Metode Pemelajaran : CBSA (cara belajar siswa aktif), diskusi, eksplorasi, simulasi/praktik.


 

Media Pemelajaran :

1. Buku Materi Pelajaran/ LKS Ilmu Pengetahuan Alam SMK.

2. LCD Proyektor, Laptop.

3. Diagram Gambar Peta Konsep Ekologi/Ekosistem.


 

Langkah Pemelajaran     :


 

    Pertemuan Pertama

No. 

Kegiatan Pemelajaran 

Alokasi Waktu 

1

Pendahuluan/ Eksplorasi:

  1. Guru mengisi data kehadiran siswa (Presensi)
  2. Guru memberikan motivasi siswa dan apersepsi pemelajaran yang akan berlangsung


 

10 menit 

2 

Kegiatan Inti/Elaborasi:

1. Siswa mempelajari materi pemelajaran 1 bagian A, Ekologi, Bahan Ajar FORMATIF Ilmu Pengetahuan Alam XII A Hal. 3-6.

2. Diskusi Guru dengan siswa, menjelaskan materi yang sulit dipahami siswa.

3. Siswa mengerjakan kegiatan di halaman 6.

4. Guru melakukan pengamatan dan penilaian sikap sekaligus membimbing siswa selama mengerjakan kegiatan.


 


 


 

65-70 menit 

3 

Penutup/ Konfirmasi:

1. Guru bersama siswa merangkum materi pemelajaran 1.

2. Guru menugaskan siswa mengerjakan soal ulangan harian 1 sebagai tugas rumah (PR). 


 

10-15 menit 

 

Jumlah waktu 

90 menit 


 

    Pertemuan Kedua

No.

Kegiatan Pemelajaran 

Alokasi Waktu 

1

Pendahuluan/ Eksplorasi:

  1. Guru mengisi data kehadiran siswa (Presensi)
  2. Guru memberikan motivasi siswa dan apersepsi pemelajaran yang akan berlangsung


 

10 menit 

2 

Kegiatan Inti/Elaborasi:

1. Guru bersama siswa mengoreksi jawaban ulangan harian 1 (PR).

2. Guru menjelaskan ulang akan materi pertanyaan yang belum/ sulit dipahami siswa.

3. Siswa melanjutkan mempelajari materi B. Komponen Ekosistem (buku IPA Formatif) hal. 7-10.

4. Siswa mengerjakan kegiatan di halaman 10.

5. Guru melakukan pengamatan dan penilaian sikap sekaligus membimbing siswa selama mengerjakan kegiatan.

6. Guru bersama siswa mendiskusikan hasil kerja kegiatan siswa. 


 


 


 

65-70 menit 

3 

Penutup/ Konfirmasi:

1. Guru bersama siswa merangkum materi pemelajaran.

2. Guru menugaskan siswa mengerjakan soal ulangan harian 2 sebagai tugas rumah (PR).


 

10-15 menit 

 

Jumlah waktu 

90 menit 

    

    Pertemuan Ketiga

No. 

Kegiatan Pemelajaran 

Alokasi Waktu 

1

Pendahuluan/ Eksplorasi:

  1. Guru mengisi data kehadiran siswa (Presensi)
  2. Guru memberikan motivasi siswa dan apersepsi pemelajaran yang akan berlangsung


 

10 menit 

2 

Kegiatan Inti/Elaborasi:

1. Guru bersama siswa mengoreksi jawaban ulangan harian 2 (PR).

2. Guru menjelaskan ulang akan materi pertanyaan yang belum/sulit dipahami siswa.

3. Siswa melanjutkan mempelajari materi C. Macam-Macam Ekosistem, (buku IPA Formatif) hal. 12-18.

4. Siswa mengerjakan kegiatan di halaman 18.

5. Guru melakukan pengamatan dan penilaian sikap sekaligus membimbing siswa selama mengerjakan kegiatan.

6. Guru bersama siswa mendiskusikan hasil kerja kegiatan siswa. 


 


 


 

65-70 menit 

3 

Penutup/ Konfirmasi:

1. Guru bersama siswa merangkum materi pemelajaran.

2. Guru menugaskan siswa mengerjakan soal ulangan harian 3 sebagai tugas rumah (PR).


 

10-15 menit 

 

Jumlah waktu 

90 menit 


 

Pertemuan Keempat

No. 

Kegiatan Pemelajaran 

Alokasi Waktu 

1

Pendahuluan/ Eksplorasi:

  1. Guru mengisi data kehadiran siswa (Presensi)
  2. Guru memberikan motivasi siswa dan apersepsi pemelajaran yang akan berlangsung


 

10 menit 

2 

Kegiatan Inti/Elaborasi:

1. Guru bersama siswa mengoreksi jawaban ulangan harian 3 (PR).

2. Guru menjelaskan ulang akan materi pertanyaan yang belum/sulit dipahami siswa.

3. Siswa mengerjakan latihan evaluasi kompetensi 1 halaman 20-24.

4. Siswa bersama guru mengoreksi jawaban latihan evaluasi kompetensi.

5. Guru menjelaskan materi evaluasi kompetensi yang belum dikuasai siswa. 


 


 


 

65-70 menit 

3 

Penutup/ Konfirmasi:

1. Guru bersama siswa merangkum materi pemelajaran.

2. Guru menugaskan siswa mempelajari materi pemelajaran 1 sebagai persiapan uji kompetensi 1


 

10-15 menit 

 

Jumlah waktu 

90 menit 


 

    Pertemuan Kelima

No. 

Kegiatan Pemelajaran 

Alokasi Waktu 

1

Pendahuluan/ Eksplorasi:

  1. Guru mengisi data kehadiran siswa (Presensi)
  2. Guru memberikan motivasi siswa dan apersepsi pemelajaran yang akan berlangsung


 

10 menit 

2 

Kegiatan Inti/Elaborasi:

1. Siswa mengerjakan test evaluasi kompetensi 1

4. Siswa bersama guru mengoreksi jawaban latihan evaluasi kompetensi.

5. Guru melakukan analisis hasil evaluasi kompetensi 1


 


 

65-70 menit 

3 

Penutup/ Konfirmasi:

1. Guru bersama siswa merangkum materi pemelajaran.

2. Guru menugaskan siswa mempelajari materi pemelajaran 2


 

10-15 menit 

 

Jumlah waktu 

90 menit 


 

Penilaian     :

  1. Penilaian Performa atau sikap dan partisipasi kerja siswa.
  2. Penilaian hasil kerja (kegiatan dan tugas rumah).


 

Alat Penilaian : Tes Tertulis

A. Pilihlah satu jawaban yang paling benar !

  1. Ilmu yang mempelajari hubungan timbal balik makhluk hidup dan lingkungannya adalah…..
    1. Ekosistem                    D. Morpologi
    2. Taksonomi                     E. Ekologi
    3. Genetika
  2. Berikut ini yang tidak memenuhi syarat sebagai populasi adalah ....
    1. sekumpulan badak di Taman Nasional Ujung Kulon
    2. sekumpulan monyet ekor panjang di Cagar Alam Pangandaran
    3. serumpun rumput di lapangan bola
    4. sekumpulan manusia di Solo
    5. sekumpulan ikan beraneka jenis di kolam
  3. Sebidang sawah yang di atasnya terdapat tanaman padi berdasarkan konsep ekologi merupakan.....
    1. spesies                    D. komunitas
    2. individu                     E. populasi
    3. ekosistem
  4. Seorang petani ternyata memperoleh hasil yang lebih bila menanami ladangnya tidak dengan satu jenis tanaman berturut-turut, tetapi dengan beberapa jenis tanaman secara bergantian. Hal ini disebabkan ....
    1. demineralisasi dari tumbuhan yang terdahulu menyuburkan tumbuhan yang ditanam kemudian
    2. macam mineral yang diperlukan tiap jenis tumbuhan berbeda.
    3. kembalinya kesuburan tanah oleh tumbuhan yang ditanam kemudian.
    4. adanya penambahan mineral oleh tumbuhan yang ditanam kemudian.
    5. adanya perubahan susunan mineral tanah oleh tumbuhan yang ditanam kemudian.
  5. Perbedaan antara komunitas dengan ekosistem adalah ....
    1. komunitas adalah merupakan tempat dari ekosistem, sedangkan ekosistem dari organisme yang menempatinya.
    2. komunitas adalah merupakan kumpulan dari berbagai spesies, sedangkan ekosistem adalah merupakan kumpulan satu spesies.
    3. komunitas adalah terdiri dari kumpulan spesies yang sama, sedang ekosistem adalah terdiri dari berbagai spesies.
    4. komunitas merupakan lingkungan biotiknya, sedangkan ekosistem adalah merupakan komunitas bersama dengan lingkungan abiotiknya.
    5. ekosistem adalah merupakan tempat komunitas dan komunitas adalah sejenis organisme yang menempatinya.
  6. Cara memanen kedele yang paling baik dari sisi ekologi adalah dengan cara memangkas batangnya, sebab…
    1. memudahkan pekerjaan.
    2. tidak membutuhkan banyak energi.
    3. kedele lebih bersih.
    4. bagian akar tanaman kedele bermanfaat untuk menyuburkan tanah.
    5. bobot hasil panen lebih ringan.
  7. Hutan adalah salah satu kekayaan alam yang harus dijaga kelestariannya. Fungsi hutan adalah .........
    1. menyimpan air, mencegah erosi, mendatangkan hujan.
    2. menyimpan air, menyuburkan tanah, mendatangkan hujan.
    3. menyimpan air, mengatur iklim, mencegah erosi.
    4. menyuburkan tanah, mencegah erosi, mendatangkan hujan.
    5. menyuburkan tanah, mengatur iklim,mencegah erosi.
  8. Pernyataan berikut ini yang benar mengenai komunitas di sawah adalah ....
    1. ada interaksi antara tumbuhan padi dengan air hujan.
    2. ada interaksi antara populasi padi dan belalang.
    3. hanya tersusun dari tanah, air, udara, dan cahaya.
    4. tidak terjadi interaksi antarpopulasi organisme di sawah
    5. hanya tersusun atas tumbuhan padi beserta air


     

  9. Hewan yang cocok untuk hidup di padang rumput adalah yang memiliki sifat....
    1. tahan terhadap perubahan suhu yang tinggi dan tahan kekurangan air.
    2. jenis makanannya hanya rumput.
    3. tahan terhadap kelembaban yang tinggi.
    4. tahan terhadap kekurangan protein hewan.
    5. memiliki bulu yang tebal.
  10. Tanaman kacang-kacangan dianjurkan untuk dikembangkan di dalam areal pertanian karena.......
    1. meningkatkan kandungan zat lemas dalam tanah.
    2. meningkatkan kadar nitragen dalam tanah.
    3. berperan sebagai tanaman peneduh.
    4. berakar dalam sebagai penahan erosi.
    5. sebagai makanan yang bergizi.
  11. Air, oksigen, suhu dan cahaya adalah faktor-faktor yang mempengaruhi .....
    1. perbaikan tubuh yang rusak        
    2. kemunduran proses degenerasi        
    3. perkembangan tanaman untuk menghasilkan organ vegetatif
    4. proses perkecambahan
    5. pergantian bagian tanaman yang hilang
  12. Beberapa faktor yang tidak mempengaruhi produktifitas habitat laut dangkal yaitu ….
    1. populasi fitoplankton yang paling besar    
    2. keadaan airnya lebih dinamis        
    3. daerah yang masih dapat ditembus sinar matahari
    4. banyak mengandung mineral
    5. tempat hidup ikan besar.
  13. Pada musim dingin hewan melakukan tidur panjang (hibernasi) karena ....
    1. waktu yang tepat untuk bereproduksi
    2. metabolisme tubuh hewan menjadi lebih aktif
    3. makanan melimpah
    4. butuh untuk menyimpan energi
    5. suhu tubuhnya meningkat
  14. Ganggang merupakan organisme fotosintetik. Ganggang hidup di...
    1. dasar danau terdalam     D. dalam tubuh ikan
    2. zona afotik     E. dasar zona limnetik
    3. permukaan danau
  15. Ciri bagian hilir sungai adalah ....
    1. airnya berarus deras
    2. dangkal
    3. kaya oksigen
    4. airnya lebih dingin dibandingkan di bagian hulu
    5. produktivitasnya lebih tinggi dibandingkan bagian hulu


 

B. Jawab pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan benar !

1. Mengapa mempelajari ekologi menjadi penting?

2. Komponen biotik apakah yang paling kuat pengaruhnya dalam suatu ekosistem ?

3. Komponen biotik apakah yang berfungsi sebagai pembersih (biocleaner) ?

4. Meskipun terdapat oksigen yang cukup, mengapa sulit menemukan ganggang di hulu sungai ?

5. Faktor apa yang paling berperan dalam menentukan karakter ekosistem pantai ?


 

Bagian A (skor jawaban benar 1)

1. E    2. E    3.D    4.B    5.D    6.D    7. C     8. B    9. B    10.B

11.D    12.E    13.D    14.C    15.E    

Bagian B:

  1. Jawab: Mempelajari ekologi sangat penting, karena masa depan kita sangat tergantung pada hubungan ekologi di seluruh dunia. Meskipun perubahan terjadi di tempat lain di bumi ini, namun akibatnya akan kita rasakan pada lingkungan di sekitar kita. 1. Jelaskan pengertian istilah ekologi. (Skor 3)
  2. Jawab: konsumen puncak termasuk manusia. (Skor 3)
  3. Jawab: kelompok dekomposer dan detritivora. (Skor 3)
  4. Jawab: airnya selalu bergejolak/ tidak tenang. (Skor 3)
  5. Jawab: pola pasang surut air laut. (Skor 3)


 

Nilai Akhir = (skor A + skor B) /3

Sumber Belajar/Bacaan:

  1. Bahan ajar FORMATIF Ilmu Pengetahuan Alam SMK XII A terbitan Viva Pakarindo, Klaten
  2. Buku Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam SMK XII, Terbitan Saka Mitra Kompetensi, Klaten
  3. Lingkungan
  4. Internet

Surakarta, Juli 2010

Mengetahui

Kepala Sekolah                        Guru IPA


 


 


 


 


 

SUPRAPTI, S.Pd., M. Si                Ir. PURWO SUTANTO

NIP: -                            NIP:

RENCANA PELAKSANAAN PEMELAJARAN


 

Sekolah    : SMK Jayawisata Surakarta

Mata Pelajaran     : Ilmu Pengetahuan Alam

Kelas/Semester     : XII/Gasal

Pemelajaran 2    : Interaksi Komponen Ekosistem

Alokasi Waktu     : 5 jam teori (2 x 45 menit) , 1 jam praktik (2 x 45 menit).


 

Standar Kompetensi : Memahami komponen ekosistem serta peranan manusia dalam menjaga keseimbangan lingkungan dan AMDAL


 

Kompetensi Dasar    : Mengidentifikasi komponen ekosistem


 

Indikator    :

  1. Jaring-jaring makanan dalam ekosistem diidentifikasi berdasarkan rantai makanan
  2. Interaksi antar komponen biotik dalam bentuk mutualisme, komensalisme, dan parasitisme diidentifikasi melalui kegiatan penelitian di lapangan.


 

Tujuan Pemelajaran :

Setelah menyelesaikan kegiatan pembelajaran ini, siswa diharapkan bisa :

  1. Mengidentifikasi jaring-jaring makanan dalam ekosistem berdasarkan rantai makanan.
  2. Mengatasi masalah lingkungan dengan menggunakan konsep rantai makanan
  3. Mengidentifikasi interaksi antar komponen biotik dalam bentuk mutualisme, komensalisme, dan parasitisme melalui kegiatan penelitian di lapangan.
  4. Menjelaskan peran komponen biotik dan abiotik dijelaskan berdasarkan data hasil praktikum.


 

Materi Pemelajaran :

  1. Interaksi Antarkomponen Biotik.
  2. Interaksi Abiotik-Biotik
  3. Peranan Komponen Biotik dan Abiotik dalam Kehidupan.


 

Metode Pemelajaran : CBSA (cara belajar siswa aktif), diskusi, eksplorasi, simulasi/ praktik.


 

Media Pemelajaran :

1. Buku Materi Pelajaran/ LKS Ilmu Pengetahuan Alam SMK.

2. LCD Proyektor, Laptop.

3. Diagram Gambar Peta Konsep Ekologi/Ekosistem.


 

Langkah Pemelajaran     :


 

    Pertemuan Pertama

No. 

Kegiatan Pemelajaran 

Alokasi Waktu 

1

Pendahuluan/ Eksplorasi:

  1. Guru mengisi data kehadiran siswa (Presensi)
  2. Guru memberikan motivasi siswa dan apersepsi pemelajaran yang akan berlangsung


 

10 menit 

2 

Kegiatan Inti/Elaborasi:

1. Siswa mempelajari materi pemelajaran 1 bagian A, Interaksi Antarkomponen Biotik Bahan Ajar FORMATIF Ilmu Pengetahuan Alam XII A Hal. 25-27.

2. Diskusi Guru dengan siswa, menjelaskan materi yang sulit dipahami siswa.

3. Siswa mengerjakan kegiatan di halaman 27.

4. Guru melakukan pengamatan dan penilaian sikap sekaligus membimbing siswa selama mengerjakan kegiatan. 


 


 


 

65-70 menit

3 

Penutup/ Konfirmasi:

1. Guru bersama siswa merangkum materi pemelajaran 1.

2. Guru menugaskan siswa mengerjakan soal ulangan harian 1 sebagai tugas rumah (PR). 


 

10-15 menit 

 

Jumlah waktu 

90 menit 


 

    Pertemuan Kedua

No. 

Kegiatan Pemelajaran 

Alokasi Waktu

1

Pendahuluan/ Eksplorasi:

  1. Guru mengisi data kehadiran siswa (Presensi)
  2. Guru memberikan motivasi siswa dan apersepsi pemelajaran yang akan berlangsung


 

10 menit 

2 

Kegiatan Inti/Elaborasi:

1. Guru bersama siswa mengoreksi jawaban ulangan harian 1 (PR).

2. Guru menjelaskan ulang akan materi pertanyaan yang belum/ sulit dipahami siswa.

3. Siswa melanjutkan mempelajari materi B. Interaksi Abiotik-Biotik (buku IPA Formatif) hal. 29-35.

4. Siswa mengerjakan kegiatan di halaman 35.

5. Guru melakukan pengamatan dan penilaian sikap sekaligus membimbing siswa selama mengerjakan kegiatan.

6. Guru bersama siswa mendiskusikan hasil kerja kegiatan siswa. 


 


 


 

65-70 menit 

3 

Penutup/ Konfirmasi:

1. Guru bersama siswa merangkum materi pemelajaran.

2. Guru menugaskan siswa mengerjakan soal ulangan harian 2 sebagai tugas rumah (PR).


 

10-15 menit 

 

Jumlah waktu 

90 menit 

    

    Pertemuan Ketiga

No. 

Kegiatan Pemelajaran 

Alokasi Waktu 

1

Pendahuluan/ Eksplorasi:

  1. Guru mengisi data kehadiran siswa (Presensi)
  2. Guru memberikan motivasi siswa dan apersepsi pemelajaran yang akan berlangsung


 

10 menit 

2 

Kegiatan Inti/Elaborasi:

1. Guru bersama siswa mengoreksi jawaban ulangan harian 2 (PR).

2. Guru menjelaskan ulang akan materi pertanyaan yang belum/sulit dipahami siswa.

3. Siswa melanjutkan mempelajari materi C. Peranan Komponen Biotik dan Abiotik dalam Kehidupan, buku IPA Formatif hal. 36-39.

4. Siswa mengerjakan kegiatan di halaman 40.

5. Guru melakukan pengamatan dan penilaian sikap sekaligus membimbing siswa selama mengerjakan kegiatan.

6. Guru bersama siswa mendiskusikan hasil kerja kegiatan siswa. 


 


 


 

65-70 menit 

3 

Penutup/ Konfirmasi:

1. Guru bersama siswa merangkum materi pemelajaran.

2. Guru menugaskan siswa mengerjakan soal ulangan harian 3 sebagai tugas rumah (PR).


 

10-15 menit 

 

Jumlah waktu 

90 menit 


 

    Pertemuan Keempat

No. 

Kegiatan Pemelajaran 

Alokasi Waktu 

1

Pendahuluan/ Eksplorasi:

  1. Guru mengisi data kehadiran siswa (Presensi)
  2. Guru memberikan motivasi siswa dan apersepsi pemelajaran yang akan berlangsung


 

10 menit 

2 

Kegiatan Inti/Elaborasi:

1. Guru bersama siswa mengoreksi jawaban ulangan harian 3 (PR).

2. Guru menjelaskan ulang akan materi pertanyaan yang belum/sulit dipahami siswa.

3. Siswa mengerjakan latihan evaluasi kompetensi 2 halaman 41-45.

4. Siswa bersama guru mengoreksi jawaban latihan evaluasi kompetensi.

5. Guru menjelaskan materi evaluasi kompetensi yang belum dikuasai siswa. 


 


 


 

65-70 menit 

3 

Penutup/ Konfirmasi:

1. Guru bersama siswa merangkum materi pemelajaran.

2. Guru menugaskan siswa mengerjakan latihan uji tengah semester gasal


 

10-15 menit 

 

Jumlah waktu 

90 menit 


 

        Pertemuan Kelima

No. 

Kegiatan Pemelajaran 

Alokasi Waktu 

1

Pendahuluan/ Eksplorasi:

  1. Guru mengisi data kehadiran siswa (Presensi)
  2. Guru memberikan motivasi siswa dan apersepsi pemelajaran yang akan berlangsung


 

10 menit 

2 

Kegiatan Inti/Elaborasi:

1. Guru bersama siswa mengoreksi jawaban ulangan uji tengah semester gasal (PR).

2. Guru menjelaskan ulang akan materi pertanyaan yang belum/sulit dipahami siswa.

3. Guru menjelaskan materi yang belum dikuasai siswa.


 


 

65-70 menit 

3 

Penutup/ Konfirmasi:

1. Guru bersama siswa merangkum materi pemelajaran.

2. Guru menugaskan siswa mempelajari materi pemelajaran 2 sebagai persiapan uji kompetensi 2


 

10-15 menit 

 

Jumlah waktu

90 menit 

    

    Pertemuan Keenam

No. 

Kegiatan Pemelajaran 

Alokasi Waktu 

1

Pendahuluan/ Eksplorasi:

  1. Guru mengisi data kehadiran siswa (Presensi)
  2. Guru memberikan motivasi siswa dan apersepsi pemelajaran yang akan berlangsung


 

10 menit 

2 

Kegiatan Inti/Elaborasi:

1. Siswa mengerjakan test evaluasi kompetensi 2

4. Siswa bersama guru mengoreksi jawaban latihan evaluasi kompetensi.

5. Guru melakukan analisis hasil evaluasi kompetensi 2


 


 

65-70 menit 

3 

Penutup/ Konfirmasi:

1. Guru bersama siswa merangkum materi pemelajaran.

2. Guru menugaskan siswa mempelajari materi pemelajaran 3


 

10-15 menit 

 

Jumlah waktu 

90 menit 


 

Penilaian     :

  1. Penilaian Performa atau sikap dan partisipasi kerja siswa.
  2. Penilaian hasil kerja (kegiatan dan tugas rumah).


 

Alat Penilaian : tes tulis


 

A. Pilihlah satu jawaban yang paling benar !

1. Hidup bersama antara dua organisme untuk keuntungan bersama disebut simbiosis. Contoh hidup yang demikian itu diperlihatkan oleh pasangan berikut, kecuali........

A. Sejenis benalu dengan tanaman teh        D. Semut dengan kutu

B. Rayap dengan flagelata di ususnya            E. Kumang dengan hydra di cangkangnya

C. Cacing hati dengan siput

2. Kalau terjadi pencemaran insektisida pada ekosistem air tawar, dalam beberapa tahun kadar bahan itu yang paling tinggi akan didapatkan dalam ....

A. Air                        D.Tubuh hewan-hewan karivor

B. Tumbuhan air                     E. Tubuh hewan-hewan herbivor

C. Tubuh serangga air

3. Proses nitrifikasi memerlukan bantuan bakteri....

A. Rhizobium dan Nitrosomonas            D. Nitrosomonas dan Nitrobacter


B. Nitrobacter dan Rhizobium            E. Nitrobacter dan Azotobacter

C. Azotobacter dan Nitrosomonas.

4. Bila dalam suatu ekosistem kolam terdapat (1) diatome, (2) ikan lele, (3) udang kecil, (4) bangau, maka urutan rantai makanan pada kolam tersebut adalah

A. 1-2-3-4                        D. 2-4-3-1

B. 1-3-2-4                     E. 3-2-4-1

C. 2-3-4-1

5. Berikut ini yang menjadi dasar piramida makanan adalah komponen.....

A. Pepohonan, sayuran, dan rerumputan        D. Mikroorganisme dan sayuran

B. rusa, tupai, dan kelinci                 E. Pepohonan, rusa, dan tupai

C. mikroorganisme, sayuran, dan rerumputan.

6. Untuk memberikan gambaran yang jelas tentang hubungan antarorganisme pada masing-masing taraf trofi maka lebih tepat digunakan piramida....

A. biomasa dan piramida energi            D. Ekologi dan piramida energi

B. jumlah dan piramida energi            E. Jumlah dan piramida biomasa

C. jumlah dan ekologi

7. Jumlah total energi kimia yang berupa bahan organik yang dibentuk oleh tumbuhan per satuan luas, per satuan waktu disebut.......

A. Produktivitas primer                D. Produktivitas kotor

B. Produksi primer                    E. Produktivitas primer bersih

C. Produktivitas sekunder

8. Energi produktivitas primer sesampai di dalam tubuh heterotrop akan mengalami perubahan menjadi...

A. Reproduksi, tumbuh, dan ekskreta         

B. respirasi, tumbuh, dan reproduksi        

C. disimpan, tumbuh, respirasi,dan ekskreta

D. Ekskreta, pertumbuhan, egesta, dan respirasi.

E. Reproduksi, egesta, tumbuh, dan respirasi.

9. Apabila salah satu jenis tumbuhan di dalam hutan dimusnahkan maka....

A. Ekosistem hutan tersebut akan stabil.

B. Hanya tumbuhan itu saja yang akan musnah.

C. Akan diikuti dengan terganggunya populasi yang lainnya.

D. Tidak akan ada spesies hewan yang akan ikut musnah.

E. Hanya populasi tumbuhan saja yang akan musnah.

10. Burung bangau sulit ditemukan di daerah persawahan di Indonesia, keadaan ini disebabkan....

A. Adanya perubahan ekosistem

B. Terjadinya perubahan dalam ekosistem

C. Hilangnya satu mata rantai makanan.

D. Meningkatnya jumlah populasi predator

E. Menurunnya kemampuan untuk berkembang biak burung tersebut.

11. Daerah di mana suatu organisme dapat hidup menyesuaikan diri, sehingga ia dapat hidup dan mengembangkan diri disebut

A. Ekosistem                    D. Bioma

B. Nisia                         E. Populasi

C. Habitat

12. Perubahan populasi di dalam biosfer ditentukan oleh.....

A. migrasi dan natalitas                D. Migrasi dan mortalitas

B. migrasi, urbanisasi, dan natalitas            E. Natalitas dan mortalitas

C. mortalitas, natalitas, dan migrasi

13. Bercocok tanam dengan sistem tumpang sari adalah merupakan penerapan konsep interaksi antar...

A. individu sejenis                    D. Populasi dalam komunitas

B. Individu dalam populasi                E. Individu dengan nisia sama

C. Populasi yang habitatnya berbeda


 

14. Apabila populasi ular berkurang, maka akan mempengaruhi peningkatan populasi ......

A. belalang                    D. elang

B. tikus                         E. kancil

C. padi

15. Kecepatan rumput dalam menyimpan dan mengubah energi cahaya matahari menjadi molekul organik disebut .....

A. produsen                    D. produktivitas sekunder

B. produksi makanan                 E. fotosintesis

C. produktivitas primer

16. Unsur nitrogen dapat dikembalikan ke atmosfer alam melalui proses....

A. fiksasi nitrogen                    D. amonifikasi

B. nitrifikasi                     E. asimilasi

C. denitrifikasi

17. Gas dihasilkan dari proses pembusukan organisme mati, umumnya berbau busuk karena mengandung...

A. fospat                        D. oksigen

B. sulfur                         E. amonia

C. karbon

18. Unsur yang tidak memiliki bentuk gas adalah .........

A. fospat                        D. oksigen

B. sulfur                         E. nitrogen

C. karbon

19. Sulfur merupakan unsur yang menyusun .........

A. karbohidrat                    D. fospolipid

B. protein                         E. air

C. lipid

20. Komponen biotik yang mempunyai daya perusak tinggi terhadap keseimbangan lingkungan adalah .....

A. hewan karnivora                    D. herbivora

B. produsen                     E. Manusia

C. pengurai


 

B. Jawab pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan benar !

1. Jelaskan reaksi kimia yang terjadi pada proses respirasi !

2. Disebut apakah proses penguraian bahan organik yang membutuhkan oksigen ?

3. Apakah yang dimakud dengan simbiosis ?

4. Dalam bentuk apakah tumbuhan memanfaatkan senyawa nitrogen ?

5. Siklus materi apakh yang tidak melibatkan atmosfer bumi ?


 

Kunci Jawaban

Bagian A (skor jawaban benar 1)

1. C    2. D    3.D    4.B    5.A    6.A    7. E     8. D    9. C    10.B

11.C    12.C    13.E    14.B    15.C    16.C    17.B    18.A    19.B    20.E


 

Bagian B:

  1. Jawab: C6H12O6 (karbohidrat atau gula) + 6 O2 → 6CO2 + 6 H2O + energi. (skor 2).
  2. Jawab: dikomposisi aerob. (skor 2).
  3. Jawab: Cara hidup bersama antara dua jenis makhluk hidup yang berbeda yang bersifat langsung dan erat. (skor 2).
  4. Jawab: ion-ion garam nitat. asam amino. (skor 2).
  5. Jawab: fospor. (skor 2).


 

Nilai Akhir = (skor A + skor B)/ 3


 

XI. Sumber Belajar/Bacaan:

  1. Bahan ajar FORMATIF Ilmu Pengetahuan Alam SMK XII A terbitan Viva Pakarindo, Klaten
  2. Buku Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam SMK XII, Terbitan Saka Mitra Kompetensi, Klaten
  3. Lingkungan.
  4. Internet.

Surakarta, Juli 2010


 

Mengetahui

Kepala Sekolah                        Guru IPA


 


 


 


 


 

SUPRAPTI, S.Pd., M. Si                Ir. PURWO SUTANTO

NIP: -                            NIP:

RENCANA PELAKSANAAN PEMELAJARAN


 

Sekolah    : SMK Jayawisata Surakarta

Mata Pelajaran     : Ilmu Pengetahuan Alam

Kelas/Semester     : XII/Gasal

Pemelajaran 3    : Keseimbangan Lingkungan

Alokasi Waktu     : 4 jam teori (2 x 45 menit) , 1 jam praktik (2 x 45 menit).


 

Standar Kompetensi : Memahami komponen ekosistem serta peranan manusia dalam menjaga keseimbangan lingkungan dan AMDAL


 

Kompetensi Dasar    : Menjelaskan Konsep Keseimbangan Lingkungan


 

Indikator :

  1. Mengatasi masalah lingkungan dengan menggunakan konsep rantai maka nan
  2. Interaksi antar komponen biotik dalam bentuk mutualisme, komensalisme, dan parasitisme diidentifikasi melalui kegiatan penelitian di lapangan.
  3. Peran komponen biotik dan abiotik dijelaskan berdasarkan data hasil praktikum.


 

Tujuan Pemelajaran :

Setelah menyelesaikan kegiatan pembelajaran ini, siswa diharapkan bisa :

  1. Menjelaskan kondisi lingkungan hidup pada tingkat lokal, regional, nasional dan global dengan benar.
  2. Menjelaskan saling ketergantungan antar komponen biotik dan abiotik berdasarkan hasil percobaan.
  3. Menjelaskan bahaya over eksploitasi ekosistem berdasarkan dampaknya.


 

Materi Pemelajaran :

  1. Kondisi Lingkungan.
  2. Saling Ketergantungan Komponen Biotik-Abiotik.


 

Metode Pemelajaran : CBSA (cara belajar siswa aktif), diskusi, eksplorasi, simulasi/ praktik.


 

Media Pemelajaran :

1. Buku Materi Pelajaran/ LKS Ilmu Pengetahuan Alam SMK.

2. LCD Proyektor, Laptop.

3. Diagram Gambar Peta Konsep Ekologi/Ekosistem.


 

Langkah Pemelajaran     :


 

    Pertemuan Pertama

No. 

Kegiatan Pemelajaran 

Alokasi Waktu 

1

Pendahuluan/ Eksplorasi:

  1. Guru mengisi data kehadiran siswa (Presensi)
  2. Guru memberikan motivasi siswa dan apersepsi pemelajaran yang akan berlangsung


 

10 menit 

2 

Kegiatan Inti/Elaborasi:

1. Siswa mempelajari materi pemelajaran 1 bagian A, Kondisi Lingkungan, Bahan Ajar FORMATIF Ilmu Pengetahuan Alam XII A Hal. 50-59.

2. Diskusi Guru dengan siswa, menjelaskan materi yang sulit dipahami siswa.

3. Siswa mengerjakan kegiatan di halaman 59.

4. Guru melakukan pengamatan dan penilaian sikap sekaligus membimbing siswa selama mengerjakan kegiatan.


 


 


 

65-70 menit 

3 

Penutup/ Konfirmasi:

1. Guru bersama siswa merangkum materi pemelajaran 1.

2. Guru menugaskan siswa mengerjakan soal ulangan harian 1 sebagai tugas rumah (PR). 


 

10-15 menit 

 

Jumlah waktu 

90 menit 


 

    Pertemuan Kedua

No. 

Kegiatan Pemelajaran 

Alokasi Waktu 

1

Pendahuluan/ Eksplorasi:

  1. Guru mengisi data kehadiran siswa (Presensi)
  2. Guru memberikan motivasi siswa dan apersepsi pemelajaran yang akan berlangsung


 

10 menit 

2 

Kegiatan Inti/Elaborasi:

1. Guru bersama siswa mengoreksi jawaban ulangan harian 1 (PR).

2. Guru menjelaskan ulang akan materi pertanyaan yang belum/ sulit dipahami siswa.

3. Siswa melanjutkan mempelajari materi B. Saling Ketergantungan Komponen Abiotik dan Biotik, (buku IPA Formatif) hal. 61-68.

4. Guru menjelaskan hal-hal yang menjadi kesulitan pemahaman siswa.


 


 


 

65-70 menit 

3 

Penutup/ Konfirmasi:

1. Guru bersama siswa merangkum materi pemelajaran.

2. Guru menugaskan siswa mengerjakan soal ulangan harian 2 sebagai tugas rumah (PR).


 

10-15 menit

 

Jumlah waktu 

90 menit 

    

    Pertemuan Ketiga

No. 

Kegiatan Pemelajaran 

Alokasi Waktu 

1

Pendahuluan/ Eksplorasi:

  1. Guru mengisi data kehadiran siswa (Presensi)
  2. Guru memberikan motivasi siswa dan apersepsi pemelajaran yang akan berlangsung


 

10 menit

2 

Kegiatan Inti/Elaborasi:

1. Guru bersama siswa mengoreksi jawaban ulangan harian 2 (PR).

2. Guru menjelaskan ulang akan materi pertanyaan yang belum/sulit dipahami siswa.

3. Siswa melanjutkan mempelajari materi soal uji kompetensi 3.

4. Siswa bersama guru mencocokan hasil pekerjaan soal uji kompetensi.


 


 


 

65-70 menit 

3 

Penutup/ Konfirmasi:

1. Guru bersama siswa merangkum materi pemelajaran.

2. Guru menugaskan siswa mengerjakan soal ulangan akhir semester sebagai tugas rumah (PR).


 

10-15 menit 

 

Jumlah waktu

90 menit 


 

    Pertemuan Keempat

No. 

Kegiatan Pemelajaran 

Alokasi Waktu 

1

Pendahuluan/ Eksplorasi:

  1. Guru mengisi data kehadiran siswa (Presensi)
  2. Guru memberikan motivasi siswa dan apersepsi pemelajaran yang akan berlangsung


 

10 menit 

2 

Kegiatan Inti/Elaborasi:

1. Guru bersama siswa mengoreksi jawaban ulangan akhir semester (PR).

2. Guru menjelaskan ulang akan materi pertanyaan yang belum/sulit dipahami siswa.

3.


 


 


 

65-70 menit 

3 

Penutup/ Konfirmasi:

1. Guru bersama siswa merangkum materi pemelajaran.

2. Guru menugaskan siswa mempelajari materi pemelajaran 3 sebagai persiapan uji kompetensi 3


 

10-15 menit 

 

Jumlah waktu 

90 menit 


 

        Pertemuan Kelima

    No.

Kegiatan Pemelajaran 

Alokasi Waktu 

1

Pendahuluan/ Eksplorasi:

  1. Guru mengisi data kehadiran siswa (Presensi)
  2. Guru memberikan motivasi siswa dan apersepsi pemelajaran yang akan berlangsung


 

10 menit 

2 

Kegiatan Inti/Elaborasi:

1. Siswa mengerjakan test evaluasi kompetensi 3

4. Siswa bersama guru mengoreksi jawaban latihan evaluasi kompetensi.

5. Guru melakukan analisis hasil evaluasi kompetensi 3


 


 

65-70 menit 

3 

Penutup/ Konfirmasi:

1. Guru memberikan nulasan pemelajaran IPA semester Gasal

10-15 menit 

 

Jumlah waktu 

90 menit 


 

Penilaian     :

  1. Penilaian Performa atau sikap dan partisipasi kerja siswa.
  2. Penilaian hasil kerja (kegiatan dan tugas rumah).


 

Alat Penilaian     : tes tertulis.


 

A. Pilihlah satu jawaban yang paling benar !

1. Kemampuan alam untuk dapat mendukung kelangsungan hidup makhluk hidup yang berada di dalamnya disebut .....

A.daya dukung lingkungan                D. daya pulih lingkungan

B. daya lenting lingkungan                E. daya guna lingkungan

C. daya tampung lingkungan

2. Organisme yang biasanya ditemukan pada daerah yang mengalami suksesi primer adalah....

A. lumut kerak                    D. pohon jati

B. pohon cemara                    E. pohon sagu

C. perdu

3. Komunitas yang dihasilkan dari peristiwa suksesi primer disebut .....

A. komunitas konstan                D. komunitas sekunder

B. komunitas suksesi                E. komunitas klimaks

C. komunitas primer

4. Berikut adalah beberapa perubahan yang tidak mungkin terjadi selama suksesi ekosistem, yaitu........

A. perkembangan komunitas semakin kompleks.

B. perkembangan sifat substrat atau tanah.

C. menurunnya tingkat kepadatan dan ketinggian tumbuhan.

D. meningkatnya produktivitas karena perkembangan komunitas.

E. meningkatnya sumber daya alam lingkungan.

5. Di dalam proses suksesi sering ditemukan organisme yang melakukan inisiasi dan dapat hidup, sehingga membuka kemungkinan organisme lain tumbuh pada ekosistem ini, disebut.....

A.organisme pioner                D. konsumen pioner

B. konsumen pemula                E. organisme heterotrop

C. tumbuhan pembuka

6. Apabila kotamu terletak di pinggir sebuah sungai besar, menurut pendapatmu,di manakah letak paling baik untuk pabrik/industri sehingga pengaruh polutannya secara langsung pada manusia menjadi sangat sedikit?

A. dalam kota dekat bagian hilir sungai        D. di luar kota dekat bagian hulu sungai

B. dalam kota dekat bagian hulu sungai        E. di luar kota dekat bagian hilir sungai

C. dalam kota pada bagian pertengahan

7. Oleh karena banyaknya polusi udara karena CO2, maka pemerintah .......

A. mengadakan razia kendaraan            D. membuat saringan CO2.

B. mengadakan penghijauan di kota-kota        E. membatasi jumlah kendaraan

C. meningkatkan produksi BBM

8. Membuang sampah organik ke sungai tidak baik sebab....

A. naiknya kadar mineral dalam air.     D. menyebabkan makhluk anaerob mati.

B. menurunkan oksigen perairan.     E. bertambahnya kadar CO2 dalam air.

C. sampah organik tidak terurai.

9. Pembuatan sawah bertingkat-tingkat dimaksudkan untuk ....

A. memperbesar hasil panen                D. melindungi tanah dari bahaya erosi

B. memperkecil serangan hama wereng        E. memudahkan membajak

C. mempermudah mengairi sawah

10. Para ilmuwan berpendapat bahwa jutaan tahun yang lalu Mamalia tipe Australia sangat berbeda dari tipe Mamalia lainnya. Hal ini disebabkan .....

A. anaknya berkembang dalam kantung.

B. terjadi evolusi dalam lingkungan yang terisolasi.

C. perkembangan alat reproduksi yang homolog dengan placenta.

D. tumbuh dalam lingkungan iklim khas.

E. hidup di daerah yang sangat luas yang berpopulasi sangat sedikit.

11. Cara meningkatkan produksi pertanian yang manakah yang tidak akan menimbulkan perubahan pada keseimbangan alam?

A. penggunaan pestisida                D. memperluas areal perladangan

B. penggunaan herbisida                E. membasmi hama secara biologis

C. pemakaian bibit unggul

12. Punahnya burung di hutan karena habis diburu akan menyebabkan......

A. perubahan keseimbangan alam di hutan tersebut.

B. hanya hewan pemakan burung itu saja yang akan musnah.

C. tidak semua hewan di dalam hutan akan musnah.

D. hanya semua hewan yang ada di dalam hutan akan musnah.

E. populasi makhluk hidup tidak akan mengalami perubahan kecuali bertambahnya populasi makanan burung.


 


 

13. Penggunaan pestisida untuk pemberantasan hama ternyata sangat merugikan manusia, sebab penggunaan bahan tersebut dapat ....

A. mematikan hewan pengganggu.            D. menyebabkan berubahnya iklim

B. merusak keseimbangan lingkungan.         E. dapat meracuni ekosistem.

C. membunuh organisme yang bermanfaat.        

14. Meningkatnya serangan hama wereng terhadap tanaman padi merupakan petunjuk bahwa.....

A. pestisida yang digunakan berkualitas rendah

B. terbunuhnya parasitoit wereng oleh pestisida

C. turunnya makanan wereng pada lingkungan aslinya.

D. wereng sudah menjadi kebal pestisida

E. terbunuhnya predator wereng oleh pestisida

15. Pembasmian sebagian komponen biotik lingkungan dapat membahayakan keseimbangan ekosistem sebab dapat mengakibatkan.........

A. meningkatnya populasi komponen biotik predatornya

B. menurunnya populasi komponen biotik yang menjadi makanannya.

C. menyebabkan rusaknya lapisan humus tanah.

D. terancamnya produktivitas produsen dalam ekosistem.

E. terputusnya rantai makanan dan aliran energi.

16. Bila di dalam suatu ekosistem air terjadi pencemaran pestisida, maka konsentrasi pestisida yang paling tinggi terdapat pada ............

A. air yang tercemar                D. produsen yang menyerap pestisida

B. hewan pemakan produsen            E. hewan herbivora

C. hewan karnivora

17. Hujan asam dapat terjadi karena pencemaran udara oleh ....

A. oksida karbon dan oksida hidrogen        

B. meningkatnya penggunaan bahan bakar dan zat besi    

C. pencemaran udara oleh berlerang dan nitrogen

D. pencemaran udara oleh karbon dan zat besi

E. meningkatnya industrialisasi

18. Kebijakan moral manusia dalam pergaulan manusia dengan lingkungan disebut........

A. etika lingkungan                 D. mutu lingkungan

B. daya dukung lingkungan                 E. kelestarian lingkungan

C. bergaul dengan lingkungan

19. Rusaknya ekosistem terumbu karang dapat mempengaruhi keseimbangan ekosistem laut secara keseluruhan karena....

A. terumbu karang merupakan habitat berbagai jenis organisme.

B. terumbu karang sulit untuk berkembangbiak.

C. laut merupakan ekosistem yang dinamis.

D. laut memiliki berbagai macam organisme yang bemanfaat.

E. terumbu karang adalah penghasil oksigen terbesar

20. Saling ketergantungan antara komponen biotik dan abiotik dapat terlihat pada.....

A. penguraian senyawa nitrogen organik oleh pengurai menjadi amonia sehingga dapat digunakan sebagai mineral oleh tumbuhan

B. pelapukan batuan selama bertahun-tahun karena pengaruh kelembaban cuaca.

C. kompetisi antara sapi dan kambing untuk mendapatkan rumput di suatu lahan peternakan.

D. interaksi antara bunga dan lebah.

E. meningkatnya jumlah karbon dioksida akibat aktivitas industri.

21. Bila kadar CO2 dalam suatu ekosisem menurun, maka organisme yang pertama menerima dampak negatifnya adalah .....

A. herbivora                     D. produsen

B. karnivora                     E. dekomposer

C. konsumen

22. Populasi enceng gondok meledak di Indonesia karena tanaman tersebut tidak memiliki predator alami. Peristiwa tersebut merupakan contoh dari peristiwa.....

A. fragmentasi dan degradasi habitat.     

B. introduksi spesies asing.     

C. resistensi spesies

D. menurunnya keanekaragaman organisme

E. variasi genetik

23. Populasi spesies hama yang resieten pada pestisida dapat mendominasi pada lahan yang sering diberikan perstisida karena.....

A. hama memiliki sistem tubuh yang berubah-ubah.     

B. populasi yang tidak kebal telah terbunuh.     

C. hama memiliki dayap dan dapat terbang.

D. hama memiliki tubuh yang kecil.

E. ekosistem sawah berubah-ubah.

24. Untuk menjaga keseimbangan lingkungan, penggunaan bahan-bahan kimia dalam rumah tangga harus dikurangi karena....

A. mahal                         D. mencemari lingkungan

B. tidak diperlukan                  E. tidak bisa diperbaharui

C. mudah terbakar

25. Upaya untuk mengelola dan memanfaatkan sumber daya alam dalam rangka meningkatkan kesejahteraan manusia disebut .....

A. pelestarian                     D. perumusan kesejahteraan

B. pembudidayaan                      E. pemuliaan

C. pembangunan


 

B. Jawab pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan benar !

1. Apakah yang dimaksud dengan daya lenting lingkungan ?

2. Faktor apakah yang dapat menyebabkan perubahan populasi secara menyolok?

3. Apakah yang dimaksud dengan degradasi lahan?

4. Mengapa pada umumnya herbivore kurang efisien dalam memanfaatkan energi dari makanannya?

5. Apakah yang dimaksud dengan bioremediasi ?


 

Bagian A (skor jawaban benar 1)

1. A    2. A    3.C    4.C    5.A    6.E    7. E     8. B    9. D    10.D

11.C    12.A    13.C    14.E    15.E    16.C    17.C    18.A    19.A    20.A

21.A    22.B    23.B    24.D    25.A    


 

Bagian B:

  1. Jawab: kondisi lingkungan ke keadaan setimbang ketika lingkungan mendapat gangguan atau kerusakan sampai batas tertentu. (skor 3)
  2. Jawab: ada gangguan drastis dari lingkungannya, misalnya adanya penyakit, bencana alam, dan wabah hama/penyakit. (skor 3)
  3. Jawab: proses berkurangnya daya dukung lahan terhadap kehidupan. (skor 3)
  4. Jawab: karena bahan tumbuhan mengandung sebagian besar selulosa dan kayu yang sulit bahkan tidak tercerna. (skor 3)
  5. Jawab: Kegiatan untuk membersihkan permukaan tanah dengan menggunakan mikroba. (skor 3)


 

Nilai Akhir = (skor A + skor B)/ 4


 

Sumber Belajar/Bacaan:

  1. Bahan ajar FORMATIF Ilmu Pengetahuan Alam SMK XII A terbitan Viva Pakarindo, Klaten
  2. Buku Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam SMK XII, Terbitan Saka Mitra Kompetensi, Klaten
  3. Lingkungan
  4. Internet

Surakarta, Juli 2010


 

Mengetahui

Kepala Sekolah                        Guru IPA


 


 


 


 

SUPRAPTI, S.Pd., M. Si                Ir. PURWO SUTANTO

NIP: -                            NIP:


 

Tidak ada komentar: